Rumah di Aceh Timur longsor dan nyaris ambruk akibat abrasi sungai usai banjir (Antara)

ACEH TIMUR, iNews.id - Dua rumah di Aceh Timur ambruk ke sungai. Hal ini disebabkan abrasi usai wilayah itu diterjang banjir.

Dua rumah yang ambruk itu berada di Desa Alues Ie Mirah, Indra Makmur, Aceh Timur, pada Minggu (16/1/2022).

"Abrasi sungai Alue Ie Mirah, kini semakin menjadi-jadi. Puluhan rumah sepanjang aliran sungai juga ikut terancam ambruk," kata salah seorang warga bernama M Nuraki, Senin (17/1/2022).

Selain puluhan rumah, ruang belajar balai pengajian desa juga terancam lonsor akibat abrasi sungai.

Bahkan, para santri diungsikan ke ruang belajar lain mengingat kondisi sebagian tiang berkontruksi kayu itu mulai tergantung dari tanah.

"Pascabanjir, abrasi sungai semakin mengancam lokasi pengajian para santri karena abrasi sungai semakin parah. Dua tiang penyangga bangunan sudah tergantung dari tanah," kata dia.

Agar tidak terus-terusan mengeruk lahan warga dan rumah masyarakat, dia meminta pemerintah membangun talut sepanjang aliran sungai.

"Penanganan perlu segera karena banjir baru-baru ini berdampak besar terhadap masyarakat," katanya.


Editor : Nur Ichsan Yuniarto

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network