20 Personel Polres Sabang Divaksin Covid, Kapolres Jadi yang Pertama Disuntik

BANDA ACEH, iNews.id - Personel Polresta Sabang, Provinsi Aceh mulai divaksin Covid-19, Senin (22/3/2021). Hanya 20 personel yang divaskin pada tahap pertama.
Kapolres Sabang, AKBP Muhammadun mengatakan, ke 20 polisi tersebut meliputi siswa pembentukan pendidikan bintara (diktukba) serta lima orang bhabinkamtibmas dan perwira Polres Sabang.
"Memang pada hari ini kita lakukan vaksinasi untuk 20 orang siswa diktuba, ditambah para perwira dan bhabinkamtibmas, kemudian akan kita lanjutkan bagi personel lainnya," katanya, Senin (22/3/2021).
Kapolres Sabang menjadi orang yang pertama divaksin. Dia mengatakan, vaksinasi akan dilakukan terhadap semua personel Polres Sabang.
Sementara Juru Bicara CoviD-19 Aceh, Saifullah Abdulgani (SAG) mengatakan, vaksinasi bagi tenaga kesehatan, petugas pelayanan publik, dan lansia masih terus berlangsung di Aceh. Progres vaksinasi Covid-19 di Aceh terus meningkat.
Hingga saat ini, progres vaksinasi petugas pelayanan publik di seluruh Aceh sudah mencapai 22.720 orang. Target 478.489 orang. Sementara untuk vaksinasi lansia sudah mencapai 415 orang. Target 435.651 orang.
Petugas pelayanan publik sasaran vaksinasi tahap kedua meliputi TNI-Polri, aparat hukum, dan petugas publik lainnya seperti petugas bandara, pelabuhan, stasiun, terminal, perbankan, perusahaan listrik negara, perusahaan daerah air minum, petugas lain yang memberikan pelayanan langsung kepada warga.
“Petugas pelayanan publik dan para lansia itu baru mendapat vaksinasi dosis pertama. Mereka akan disuntik dosis kedua 14 hari setelah dosis pertama diterima,” katanya.
Untuk nakes, yang menerima vaksin dosis pertama sudah mencapai 55.587 orang atau sekitar 98,4 persen. Total sasaran 56.472 orang.
Sementara nakes yang sudah mendapat vaksin dosis kedua sudah mencapai 47.333 orang atau sekitar 83,8 persen dari target.
“Vaksinasi nakes ini sudah dimulai sejak 15 Januari 2021 lalu," katanya.
Editor: Umaya Khusniah