Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Aceh Barat Naik Sepanjang 2022
ACEH BARAT, iNews.id - Kasus kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Aceh Barat mengalami kenaikan sepanjang 2022. Kenaikan ini mencapai 10,8 persen.
"Tahun 2022 jumlah angka kecelakaan di wilayah hukum Polres Aceh Barat mencapai 51 kasus. Sementara jumlah kasus kecelakaan di tahun 2021 mencapai 46 kasus," kata Kapolres AKBP Pandji Santoso, Senin (2/1/2023).
Dia mengatakan, dari 51 kasus kecelakaan itu, sebenyak 27 orang meninggal dunia, kemudian warga yang mengalami luka ringan sebanyak 35 orang.
"Korban yang mengalami luka berat mencapai 17 orang atau kasus. Untuk kerugian materil mencapai Rp465,6 juta," katanya.
Untuk menekan tingginya angka kasus kecelakaan di Aceh Barat, kata Pandji, pada tahun 2023 pihaknya berupaya meningkatkan sosialisasi ke masyarakat.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto