get app
inews
Aa Text
Read Next : Wisatawan AS Terpeleset di Tangga Atuh Beach Nusa Penida, Jatuh Sejauh 5 Meter

Menkop Teten Lepas 5 Kontainer Kopi Gayo ke AS dan Eropa

Jumat, 18 Juni 2021 - 09:08:00 WIB
Menkop Teten Lepas 5 Kontainer Kopi Gayo ke AS dan Eropa
Menkop Teten mengunjungi stok kopi Gayo di Aceh Tengah, Kamis (17/6/2021). Pada kesempatan itu Teten melepas lima kontainer kopi Gayo untuk diekspor ke AS dan Eropa. Foto: iNews.id/Yusriadi

TAKENGON, iNews.id - Menkop UKM, Teten Masduki, melepas pengiriman lima kontainer kopi arabika Gayo, Aceh Tengah, untuk diekspor ke Amerika Serikat (AS) dan Eropa. Kegiatan ekspor kopi Gayo sempat terganggu selama pandemi karena tingginya biaya ekspor.

Teten mengakui ekspor komoditas kopi dari Indonesia mengalami penurunan. Bahkan bukan hanya kopi, furnitur juga mengalami kendala yang signifikan.

"Soal ini telah beberapa kali dibahas dalam rapat terbatas kabinet, mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa segera diatasi," ujar Teten, di saat mengunjungi koperasi eksportir kopi Gayo di Aceh Tengah, Kamis (17/6/2021).

Pada kesempatan tersebut, Teten melepas lima kontainer kopi Gayo untuk diekspor ke AS dan Eropa. Ekspor sempat terganggu akibat langkanya kontainer dan tingginnya biaya pengiriman selama pandemi.

Teten juga menyinggung tentang penyediaan anggaran untuk kredit usaha rakyat (KUR) sebesar Rp253 triliun atau lebih besar dari tahun sebelumnya Rp190 triliun. Alokasi KUR dimaksudkan untuk memperkuat koperasi-koperasi dan UKM untuk bangkit karena dihantam pandemi Covid-19.

Ketua Koperasi Baitul Qiradh Baburrayyan, Rizwan Husein mengatakan, sebelum pandemi, dalam setahun koperasi bisa mengekspor 1.500 ton kopi dengan nilai Rp95 miliar. Selama pandemi yang melanda tahun 2020, ekspor berkurang menjadi 350 ton dengan nilai Rp35 miliar.

"Tahun 2021 ini lebih parah hanya 5.700 kg kopi saja dengan nilai Rp4 miliar. Namun di bulan Juni ini kita bisa dibantu mengirim 400 kg lagi, ini membantu sekali," ujarnya.

Editor: Erwin C Sihombing

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut