get app
inews
Aa Text
Read Next : Pria Mengamuk Bawa Sejata Tajam Resahkan Warga di Bangkalan Ditangkap Polisi

Perkara Saling Ejek, 2 Kelompok Remaja di Lhokseumawe Tawuran

Senin, 27 Februari 2023 - 13:19:00 WIB
Perkara Saling Ejek, 2 Kelompok Remaja di Lhokseumawe Tawuran
Ilustrasi bentrokan atau tawuran (iNews.id)

LHOKSEUMAWE, iNews.id - Dua kelompok remaja di Lhokseumawe terlibat tawuran. Perkaranya pun sepele, remaja tersebut saling ejek.

Kasi Humas Polres Lhokseumawe Salman Alfarisi mengatakan, tawuran ini terjadi di Desa Ule Jalan, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Minggu (26/2/2023) sekitar pukul 03.00 WIB.

"Tawuran itu terjadi akibat kedua kelompok pemuda Desa Panggoi dan Desa Ujong Blang saling ejek," kata Salman, Senin (27/2/2023). 

Salman menambahkan, seorang diamankan warga dan kemudian diserahkan ke polisi.

"Kasus tersebut saat ini sedang dalam pengembangan apakah ada kaitannya dengan kejadian tawuran yang sebelumnya," katanya.

Sementara itu, dari hasil penyisiran lokasi kejadian, petugas mengamankan barang bukti berupa senjata tajam, tiga unit sepeda motor dan satu unit telepon genggam. 

Editor: Nur Ichsan Yuniarto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut