Menteri PU meninjau SPAM IKK Rantau yang kembali beroperasi, menandai pulihnya pasokan air bersih Aceh Tamiang. (Foto: ist)

ACEH TAMIANG, iNews.id - Pasokan air bersih di Kabupaten Aceh Tamiang pulih setelah Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) IKK Rantau kembali beroperasi pascabanjir bandang. Pulihnya layanan ini menjadi langkah penting untuk memenuhi kebutuhan dasar warga.

Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo meninjau langsung Instalasi Pengolahan Air (IPA) Rantau pada Rabu (31/12/2026). Peninjauan dilakukan untuk memastikan kualitas air yang kembali disalurkan kepada masyarakat.

“Saat ini air sudah mengalir ke reservoir dan sedang diproses. Kualitasnya sudah sesuai standar, jadi secara umum sudah aman,” ujar Dody, Jumat (2/1/2026).

Dalam peninjauan tersebut, air yang sebelumnya keruh terlihat kembali jernih setelah melalui proses filtrasi. Menteri PU bahkan langsung meminum air dari bak penampungan sebagai bentuk uji kualitas.

SPAM IKK Rantau memiliki kapasitas 40 liter per detik dan melayani warga Kecamatan Rantau serta sekitarnya. Sebelumnya, banjir merusak tanggul IPA, intake, reservoir, hingga sistem pompa dan kelistrikan.

PT Hutama Karya mempercepat pemulihan melalui rehabilitasi sistem, optimalisasi pompa, perbaikan mekanikal dan elektrikal, serta pembersihan sisa lumpur. Selama masa transisi, disiagakan menara tangki air sementara dan genset agar layanan tetap berjalan.


Editor : Donald Karouw

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network