get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Hari Ini Magnitudo 3,1 Guncang Gayo Lues Aceh

155 Pengungsi Rohingya Masih Bertahan di Aceh, Ini Rinciannya

Senin, 28 Maret 2022 - 19:43:00 WIB
 155 Pengungsi Rohingya Masih Bertahan di Aceh, Ini Rinciannya
Pengungsi Rohingya yang terdampar di Desa Alue Buya Pasie Kecamatan Jangka, Kabupaten Bireuen, Aceh (Antara)

BANDA ACEH, iNews.id - Jumlah pengungsi Rohingya di Aceh tersisa 155 orang. Hal ini diketahui dari data Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (HAM) Perwakilan Aceh.

Kepala Komnas HAM Aceh, Sepriady Utama mengatakan, pengungsi Rohingya yang tersisa di BLK Lhokseumawe saat ini berjumlah jumlah 41 orang.

"Di antaranya 11 perempuan dewasa, 11 laki-laki dewasa, anak laki-laki tiga orang dan anak perempuan 16 orang. Sedangkan total pengungsi yang kabur dari tempat penampungan tersebut sebanyak 67 orang," kata Sepriady, Senin (28/3/2022).

Kemudian, kata dia, terdapat sebanyak 114 orang pengungsi Rohingya yang terdampar pada 6 Maret 2022 lalu di Kabupaten Bireuen, mereka kini ditempatkan di Aula Kantor Camat Jangka, Bireuen.

"Ke-114 pengungsi Rohingya ini terdiri dari 44 perempuan dan 70 laki-laki dengan klasifikasi 40 orang anak-anak dan 74 dewasa, dan 33 orang diantara anak-anak tersebut tanpa pendampingan," katanya.

Dia menambahkan, lokasi dan tempat yang bersifat darurat sementara.

Editor: Nur Ichsan Yuniarto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut