Angkot, Bus dan Truk di Aceh Dipasangi Stiker Khusus untuk dapat Solar Subsidi
BANDA ACEH, iNews.id - Mobil angkutan umum, bus dan truk di Aceh dipasang stiker khusus. Hal ini dilakukan karena kendaraan itu diprioritaskan mendapat Bahan Bakar Minyak (BBM) solar subsidi.
"Kami Pertamina akan mensupport Organda untuk bisa melakukan mudik dengan lancar, termasuk juga transportasi dan bahan pokok," kata Sales Area Manager PT Pertamina Aceh Sony Indro Prabowo, Senin (25/4/2022).
Dia menambahkan, pemasangan stiker tersebut diperlukan agar nantinya mereka tidak harus lagi mengantre panjang karena telah mendapatkan prioritas dari SPBU.
"Kita sudah melakukan seremoni uji coba pemasangan stiker di kendaraan anggota organda, tujuannya kita bisa membedakan mana yang membutuhkan," kata dia.
Sony melanjutkan, pemasangan stiker tersebut sebagai bentuk pengawasan, sehingga SPBU dapat melihat prioritas dengan tidak mengabaikan kondisi lapangan.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto