get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan di Pidie Jaya, Mobil Pikap Pengangkut Buah Terjun ke Jurang

Izin Lokasi Pertemuan Anies di Aceh Dicabut, Nasdem Belum Terima Salinan Surat

Kamis, 01 Desember 2022 - 16:02:00 WIB
Izin Lokasi Pertemuan Anies di Aceh Dicabut, Nasdem Belum Terima Salinan Surat
Izin lokasi acara Anies Baswedan di Aceh dicabut. (Taufan Mustafa/MNC Portal)

BANDA ACEH, iNews.id - Izin lokasi acara Anies Baswedan di Aceh dicabut. Padahal, acara itu digelar pada Sabtu (3/11/2022).

Pencabutan ini diduga dilakukan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh. Anies sejatinya akan bertemu dengan relawan dan warga Aceh di Taman Ratu Safiatuddin Banda Aceh. Diduga pencabutan izin ini karena lokasinya tidak sesuai dengan peruntukkannya.

Pencabutan ini berdasarkan surat Pemda Aceh tertanggal 28 November 2022, yang mencabut izin penggunaan area Taman Safiatuddin untuk tanggal 3 Desember 2022, karena dianggap tidak sesuai dengan ketentuan perizinan.

Menanggapi hal itu Ketua DPW Nasdem Aceh Teuku Taufiqulhadi mengatakan, Partai Nasdem Aceh belum menerima salinan surat pencabutan izin itu.

"Sehubungan ada surat-surat yang membatalkan acara tersebut, kami sedang melakukan konfirmasi. Sampai saat ini kami ingin mengetahui secara persis ada larangan atau tidak di tempat tersebut," kata Taufiqulhadi, Kamis (1/12/2022).

Dia menambahkan, jika memang surat itu benar, pihaknya akan memberitahukan updatenya ke warga Aceh.

Editor: Nur Ichsan Yuniarto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut