Ngilu, Kaki Gajah Liar di Aceh Terluka Usai Terkena Jerat Rusa
Senin, 03 April 2023 - 15:06:00 WIB
"Diperkirakan sudah lama, mungkin bisa belasan hari. Tapi kondisinya stabil sehingga bisa kita lepas," ungkap Saidi.
Dia menambahkan, usai melepas kaki gajah dari jerat, dokter hewan mengobati luka itu. Akibat jeratan tersebut satwa dilindungi ini mengalami luka di lingkaran kaki sebelah kanan.
Diduga gajah berumur empat tahun itu terpisah dari rombongan yang biasa melintasi daerah Karang Ampar Kecamatan Ketol.
"Kami mengimbau kepada warga agar tidak memasang jerat di lintasan yang biasa dilewati gajah," katanya.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto