get app
inews
Aa Text
Read Next : Siap-Siap! Pegawai Bea Cukai Ketahuan Nongkrong di Kafe saat Jam Kerja Terancam Dipecat

Pengunjung Positif Covid, Satgas Segel 3 Kafe di Aceh Barat 

Sabtu, 29 Mei 2021 - 12:15:00 WIB
Pengunjung Positif Covid, Satgas Segel 3 Kafe di Aceh Barat 
Petugas TNI dari Satgas Covid menyegel kafe yang dianggap melanggar aturan. (Foto: iNews/Afsah).

ACEH BARAT, iNews.id - Sejumlah pengunjung kafe di Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, menjalani rapid test antigen. Satu orang di antaranya dinyatakan positif Covid-19.

Kegiatan ini menyasar sejumlah kafe dan tempat hiburan malam yang dianggap melanggar jam operasional. Satu orang pekerja dinyatakan positif dan langsung menjalani test swab PCR.

Lalu petugas dari Satgas Penanganan Covid-19 Aceh Barat tersebut menyegel kafe yang dianggap telah melanggar sebagai bentuk sanksi.

"Ada tiga kafe yang melanggar dan kami segel," kata Wakil Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Aceh Barat, Letkol Dimar Bahtera, Jumat (28/5/2021) malam.

Kafe yang disegel ini, kata dia, dianggap tak menyediakan fasilitas protokol kesehatan dan melanggar jam operasional di atas pukul 22.00 WIB.

Upaya penegakkan protokol kesehetan di Kabupaten Aceh Barat akan terus dilakukan, karena kasus Covid-19 di daerah tersebut meningkat pascalebaran.

Saat ini tercatat ada 235 orang terkonfirmasi positif Covid-19 dan 14 orang di antaranya meninggal dunia.

Editor: Andi Mohammad Ikhbal

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut