Sepanjang 2021, 7 Balita di Aceh Timur Derita Gizi Buruk

Tak hanya faktor ekonomi, lanjutnya, faktor kesehatan lingkungan, penyakit infeksi seperti cacingan dan juga penyakit penyerta seperti penyakit jantung bawaan, hidrosefalus dan lainnya, juga menjadi penyebab gizi buruk
"Faktor penyakit penyerta pada anak yang sebelumnya dilahirkan sehat, tapi lama kelamaan drop berat badannya, sehingga membuatnya mengalami gizi buruk," katanya.
Erlinawati mengatakan dampak gizi buruk bukan hanya berpengaruhi terhadap fisik anak, namun juga mengurangi kemampuan kerja otak pada anak.
"Untuk menanganinya dibutuhkan bantuan dan dukungan serta kerja sama dari berbagai pihak terkait. Selain itu juga perubahan pola makanan keluarga yang lebih sehat, beragam, bergizi dan seimbang kepada anak penderita gizi buruk," kata Erlinawati.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto