Legenda Banta Seudang, Cerita Perjalanan Anak Demi Sembuhkan Ayah yang Buta
Waktu pun berlalu. Banta Seudang pun tumbuh menjadi anak laki-laki yang cerdas. Dia kemudian ingin bersekolah lantaran usianya sudah cukup.
Banta pun bertanya ke ibunya, siapa yang membiayai keluarganya. Padahal selama ini sang ayah buta dan tidak bia bekerja. Ibunya pun memberitahu jika selama ini hidupnya dibiayai oleh adik ayahnya yang merupakan raja.
Banta Seudang pun berpikir jika sang raja baik hati. Dia bersama ibunya kemudian pergi untuk menghadap sang raja. Tujuannya agar Banta dibiayai untuk bisa sekolah.
Namun, permintaan tersebut ditolakoleh sang raja. Tak hanya itu, adik dari ayahnya itu pun mencibir jika mereka tidak tahu diri.
Melihat hal itu, ibunya Banta pun sedih. Sejak kejadian itu, dia bertekad untuk mencari obat untuk menyembuhkan penyakit buta ayahnya.
Perjalanan Banta Seudang pun dimulai. Dengan restu sang ibu, dia mulai berjalan menembus hutan, lautan hingga pegunungan. Berbulan-bulan berjalan, dia akhirnya tiba di sebuah hutan.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto