150 Ekor Anak Penyu Dilepasliarkan ke Laut di Aceh Besar
Selama 2021, dia telah melepasliarkan 1.500 ekor anak penyu. Pelepasan itu biasanya dilakukan ketika malam hari karena anak penyu atau tukik itu rawan mati dan dimakan predator.
"Jadi 150 ekor yang kami lepas hari ini tidak bisa jamin akan hidup semua. Mungkin hanya satu persen yang bisa selamat di dalam laut. Tapi kami berharap semuanya selamat," ucapnya.
Sebelumnya, PT PLN Wilayah Aceh juga melepas 300-an tukik di Kawasan Pantai Lhoknga, Aceh Besar pada Senin (29/3/2021).
“Pelepasan ratusan tukik tersebut merupakan bagian dari komitmen PT PLN UIW Aceh untuk menjaga keseimbangan lingkungan,” kata General Manager PT PLN UIW Aceh Abdul Mukhlis.
Dia menambahkan, Indonesia merupakan rumah bagi 6 dari 7 spesies penyu yang ada di dunia. Ketujuh spesies penyu tersebut yakni Penyu Belimbing, Penyu Hijau, Penyu Tempayan, Penyu Pipih, Penyu Sisik dan Penyu Lekang.
Editor: Donald Karouw